Rabu, 01 Juli 2015

Wishful Wednesday 7

Happy Wednesday Everyone !
Long time no see. saya akui kalau beberapa bulan terakhir ini nomnombook emang lagi krik krik tanpa postingan baru ㅠㅠ rasanya gak enak hati banget liat blog berdebu tapi apa daya tugas - tugas seabrek dari dosen belum lagi persiapan ujian final semesteran kadangkala meraung -meraung minta diperhatikan duluan jadilah banyak bacaan udah setengah jalan tapi gak selesai - selesai, reviewnya pun apalagi *phew*



Nah jadi hari ini saya tebar - tebar wishlist aja deh ya (( Udah lama juga gak ber-wishful wednesday ria )) Wishlist saya kali ini ada 2 ㅋㅋ yang satu penulis luar yang salah satu bukunya baru saja saya baca baru - baru ini, dan yang kedua buku dari penulis indie yang juga blogger favorite saya di tumblr :)

Judul: The Kite Runner
Penulis: Khaled Hosseini
Penerbit: Qanita
ISBN: 9786028579339
Hlm: 492


ㅡAku memiliki satu kesempatan terakhir untuk mengambil keputusan, untuk menentukan apa jadinya diriku. Aku bisa melangkah memasuki gang itu, membela Hassan dan menerima apa pun yang mungkin menimpaku.

Atau, aku bisa melarikan diri.
Akhirnya, aku melarikan diri.


Amir telah mengkhianati Hassan, satu-satunya sahabatnya, saudaranya. Rasa bersalah menghantuinya. Menyingkirkan Hassan dari kehidupannya adalah pilihan tersulit yang harus diambil Amir.

Namun setelah Hassan pergi, tak ada lagi yang tersisa dari masa kecil Amir. Seperti layang-layang putus, sebagian diri Amir terbawa terbang bersama angin. Tetapi, masa lalu yang telah terkubur dalam-dalam, senantiasa menyeruak kembali. Hadir membawa luka-luka lama. Dan seperti rapuhnya layang-layang, tak kuasa menahan badai, Amir harus menghadapi kenangannya yang mewujud kembali.

The Kite Runner adalah sebuah kisah penuh kekuatan tentang persaudaraan, kasih sayang, pengkhianatan, dan penderitaan. Khaled Hosseini dengan brilian menghadirkan sisi-sisi lain Afghanistan, negeri indah yang hingga kini masih menyimpan duka. Di tengah belantara puing di Kota Kabul, akankah Amir menemukan kebahagiaan yang kelak menyapu kesedihannya?

 

pics taken here
ㅡHujan dan matahari adalah perpaduan yang unik, saling bergantung, menjadi sebab dan akibat. Hujan dan matahari memaksa orang berlindung di balik tempat-tempat teduh. Kecuali orang-orang yang berani menghadapi dingin dan terik.
Bagaimana bila hujan itu berbentuk cahaya matahari. Dimana sinarnya seperti tetes-tetes air, tidak lagi hanya memberikan kesejukan tapi juga menerangi. Tidak ada lagi cerita hujan dengan mendung gelap. Tapi hujan dalam suasana yang cerah.

Hujan matahari lahir sebagai sebuah tetes-tetes perenungan. Dikemas dalam tulisan-tulisan yang beragam. Bermaksud memberitahu bahwa hidup ini sungguh menyimpan banyak pembelajaran. Setiap orang menjadi hujan sekaligus matahari bagi orang lain. Datang ke dalam hidup seseorang untuk memberikan pembelajaran. Pergipun memberikan pembelajaran

Wishlist kedua !!! Nah beginilah penampakan buku Hujan Matahari-nya Kak Kurniawan Gunadi. awal tau Masgun akan menerbitkan buku yang berupa kumpulan cerpen dan prosa ini saya udah excited pengen baca tapi sayang belum kejadian sampai sekarang
ㅠㅠ karena Hujan Matahari, buku Indie & gak dijual di toko - toko buku seperti Gramedia, Jadi saya harus sabar cantik menunggu P.O nya terbuka lagi

I wish i could get these book soon

Selasa, 02 Juni 2015

Book Review : And the Mountains Echoed by Khaleed Hosseini

And The Mountains Echoed
Author : Khaleed Hosseini
Penerbit : Qanita
ISBN : 978-602-9225-93-8
Alih bahasa : Berliani Mantili Nugrahani
Genre : Historical Fiction, Children, Family
Tebal :  516 Hal.
Rating : ★★

Kulihat peri kecil muram,
Di keteduhan pohon kertas.
Kumengenal peri kecil muram,
Yang tertiup angin suatu malam.


 Abdullah sangat menyayangi Pari, adik satu-satunya. Sejak ibu meninggal dan ayah mereka menikah lagi dengan Parwana, Abdullah menjadi ayah, sekaligus ibu bagi Pari. Bagi Abdullah, Pari adalah bumi, langit sekaligus seluruh semestanya. Dalam kehidupan pedesaan Afganistan yang keras dan kejam, Pari adalah seberkas cahaya matahari bagi Abdullah.
Lalu, ayahnya menjual Pari ke pasangan kaya di Kabul, demi kelangsungan hidup keluarga mereka di musim dingin. Abdullah limbung, dunianya hancur. Tak ada lagi Pari, tak ada lagi kehidupan.
And The Mountains Echoed, novel ketiga Khaled Hosseini yang menggemakan kehidupan keras di Afganistan. Lewat novel ini, Hosseini berkisah bagaimana pilihan yang kita ambil akan bergaung hingga ke generasi selanjutnya. Bagaimana cinta yang tulus akan bergema ke seluruh semesta, memanggil jiwa-jiwa yang kehilangan belahannya.

Senin, 13 April 2015

♡ Happy 4th Anniversary, BBI! ♡


Tidak terasa Bebi sudah genap 4 tahun tepat hari ini tanggal 13 april 2015, Yohooo! Selamat 4th Anniversary untuk kita semua :D

Saya gabung di BBI tahun lalu, sebenarnya niat pengen gabung udah dari tahun 2013 tetapi akhirnya baru bisa direalisasikan tahun 2014 dan kalau ngomong - ngomong soal perubahan apa yang terjadi pada saya setelah bergabung dengan BBI itu sangat banyak sekali.diantaranya saya akhirnya banyak kenal sama kakak - kakak sesepuh(?) penggiat buku dan dengan bermacam genre buku kesukaan mereka, ada Klasik, YA, Romance, Non-fiksi, Science Fiction dan banyak lainnya. Dan terkadang meskipun saya gak suka sama genre buku tertentu tetapi karena BBI membernya terdiri dari member yang genre kesukaannya bervariasi saya akhirnya jadi banyak tau bermacam-macam genre lainnya. Pokoknya dari yang taunya genre atau penulis yang itu-itu doang setelah gabung BBI otak jadi kaya akan berbagai penulis dan variasi genre buku hihihi, terkadang malah karena baca review buku tertentu yang dibaca oleh member BBI saya jadi kecantol juga. Selain itu saya juga bisa belajar menulis review yg baik dari member BBI yang sudah lama menulis review dengan membaca para blog member BBI yang kece - kece ♡

Selasa, 17 Maret 2015

Book Review : Wonder by R.J Palacio

Wonder
Author : R.J Palacio
Penerbit : Atria

ISBN : 978-979-024-508-2
Penerjemah : Harisa Permatasari
Genre : Sicklit, Family, Realistic Fiction, Children (Middle Grade)
Tebal :  428
Rating : ★★


DON’T JUDGE A BOY BY HIS FACE
“Kuharap, setiap hari adalah Halloween. Kita semua bisa memakai topeng setiap saat. Lalu kita bisa berjalan-jalan dan saling mengenal sebelum melihat penampilan kita di balik topeng.”

August (Auggie) Pullman lahir dengan kelainan Mandibulofacial Dysostosis, sebuah kondisi rumit
yang membuat wajahnya tampak tidak biasa. Meskipun dia sudah menjalani serangkaian operasi, penampilan luarnya tetap saja terlihat berbeda. Namun, bagi segelintir orang yang mengenalnya,
dia adalah anak yang lucu, cerdas, dan pemberani.

Auggie mengalami petualangan yang lebih menakutkan daripada operasi-operasi yang dijalaninya ketika dia menjadi murid kelas lima di Beecher Prep. Kalian pasti tahu menjadi murid baru itu bukanlah hal yang mudah. Ditambah lagi Auggie adalah anak biasa dengan wajah yang sangat tidak biasa.

Rabu, 11 Maret 2015

Wishful Wednesday 6

In a Blue Moon
By Ilana Tan

“Apakah kau masih membenciku?”
“Aku heran kau merasa perlu bertanya.”
Lucas Ford pertama kali bertemu dengan Sophie Wilson di bulan Desember pada tahun terakhir SMA-nya. Gadis itu membencinya. Lucas kembali bertemu dengan Sophie di bulan Desember sepuluh tahun kemudian di kota New York. Gadis itu masih membencinya. Masalah utamanya bukan itu—oh, bukan!—melainkan kenyataan bahwa gadis yang membencinya itu kini ditetapkan sebagai tunangan Lucas oleh kakeknya yang suka ikut campur.
Lucas mendekati Sophie bukan karena perintah kakeknya. Ia mendekati Sophie karena ingin mengubah pendapat Sophie tentang dirinya. Juga karena ia ingin Sophie menyukainya sebesar ia menyukai gadis itu. Dan, kadang-kadang—ini sangat jarang terjadi, tentu saja—kakeknya bisa mengambil keputusan yang sangat tepat.

Super seneng pas tahu kabar bahwa Ilana Tan akan menerbitkan novel terbarunya pada bulan April mendatang, Secara penantian bertahun-bertahun haus akan tulisan ilana tan akhirnya sebentar lagi terobati siapa yang gak seneng hehehe. Ilana Tan adalah salah satu penulis romance indo favorit saya jadi pas tahu dia bakal menerbitkan novel lagi rasanya seneng banget :) Ini wish ku hari ini, Kamu?

  • Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  • Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) atau segala hal yang berhubungan dengan kebutuhan bookish kalian, yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku/benda itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  • Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  • Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)))

Jumat, 30 Januari 2015

Opini Bareng : Ekspektasi


Kegiatan Opini Bareng menjadi program baru BBI di Tahun 2015 setiap bulannya tidak hanya kegiatan Baca Bareng tetapi di tahun 2015 ini Divisi event BBI mengajak teman-teman BBI untuk berlatih menuangkan opini dengan tema yang berbeda-beda setiap bulannya, Bahasannya bebas asal tidak keluar dari tema. yang ingin mengetahui lebih lanjut bisa dibaca di website BBI disini   dan tema bulan Januari ini adalah Ekspektasi.

Kamis, 29 Januari 2015

Master Post : Project Baca Buku Cetak 2015

Satu lagi Reading Challenge yang akan saya ikuti tahun ini. Ikut RC yang tujuannya sekaligus menghabiskan timbunan buku cetak yang sudah lama nangkring di rak :3 



Rulesnya sendiri juga sangat sederhana :
1. Tentukan target baca buku cetak dalam setahun ini. Saya menargetkan membaca 100 buku dalam setahun, maka saya menargetkan 50% dari jumlah buku yang saya baca tahun ini dalam format paperback. Jadi saya akan baca sebanyak 50 buku cetak di tahun 2015
2. Harus buku cetak dan ngga boleh e-book. Kan tujuan project ini buat ngehabisin timbunan paperbacknya. Genre dan jumlah halaman sih terserah teman - teman, baik fiksi ataupun nonfiksi, cerpen ataupun buku bantal, terjemahan maupun import. Gimana dengan komik? Karena komik masuk buku cetak juga (bukan yang dibaca online loh), maka boleh lho dimasukkan ke reading progress project ini. Asal jangan baca majalah atau tabloid ya :P
3. Tidak harus mereview buku - buku yang telah dibaca di blognya atau di akun Goodreads.
4. Bikin post di blognya tentang project ini, isinya adalah berapa buku cetak yang akan teman - teman baca selama tahun 2015. Kalian ngga perlu ngelist buku apa aja yang mau dibaca, tapi silakan aja jika ingin membuat listnya.
5. Ga punya blog? Gapapa kok. Bisa bikin shelf khusus untuk project ini di Goodreadsnya atau bikin notes khusus di FB/Tumblr
6. Biar makin asyik, share juga kemajuan teman - teman dalam Project Baca Buku Cetak ini di sosmed semacam Twitter, Path, Google+, FB, Instagram, dll dsb. Bisa pakai hashtag #BacaBukuCetak.
Mudah kan ya? Bagi yang tertarik untuk ikutan tapi masih bingung bisa berkunjung ke blog Kak Ren, penggagas RC ini di Ren's Little Corner : Project Baca Buku Cetak untuk baca dan tanya-tanya lebih lanjut :) Target buku yang akan saya baca sendiri sebenarnya ada 35 buku, Semoga tidak kurang dan malah bisa lebih deh ya haha. So, Fighting! Mari menghabiskan timbunan buku cetak!

Aia